Lestarikan Warisan Leluhur, Jemaah Haji Bulungan Nikmati Jepin oleh Group MAN Bulungan

TANJUNG SELOR (Humas MAN Bulungan) – Kekayaan seni budaya di Kalimantan Utara telah tersebar dari Sabang sampai Merauke. Salah satu kekayaan yang dimiliki adalah tari Jepin. Tarian dengan gaya dan ciri khas Melayu ini cukup populer, terutama di wilayah yang bermayoritas Melayu. Hal itu dapat dilihat dari semakin seringnya Tim Tari MAN Bulungan tampil diberbagai macam acara semi formal maupun non formal.

Dalam kesempatan kegiatan ‘Bimbingan Manasik Haji, Jemaah Haji Kabupaten Bulungan Tahun 1443 H/ 2022 M’ di Aula PLHUT Kementerian Agama Kabupaten Bulungan (25/5/2022) Tari Jepin Selamot Matong dibawakan oleh Group MAN Bulungan dihadapan tamu undangan yang turut hadir juga Bupati Bulungan. “Suatu kebanggaan bagi kami bisa tampil dalam acara ini, disaksikan oleh para tamu undangan semuanya.” tutur Masran Kepala MAN Bulungan melalui pelatih tari Rangga Maulana.

Menurut dia, Tari Jepin adalah warisan sejak puluhan tahun lalu oleh para orangtua terdahulu dan sampai sekarang masih tetap terjaga kelestariannya. Tarian Jepin terlihat simple namun saat mengikuti gerakannya, ternyata membutuhkan konsentrasi tinggi, agar gerakannya seragam dan sesuai irama lagu. “Awal pembukaan tari, kita menghentakkan kaki sambil mengayunkan tangan dengan lembut. Setelah itu, memasuki tarian serempak dengan pasangan, memang terlihat mudah, tapi paling sulit dilakukan,” tandas Rangga. (IM)